MS BANDA ACEH MENDAPATKAN PENGHARGAAN SERTIFIKAT ISO 9001: 2015 - Mahkamah Syar'iyah Banda Aceh
Mahkamah Syar'iyah Banda Aceh
Selamat Datang di Website Mahkamah Syar'iyah Banda Aceh | Berkomitmen Untuk Mensukseskan Pembangunan Zona Integritas (ZI) Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM)

MS BANDA ACEH MENDAPATKAN PENGHARGAAN SERTIFIKAT ISO 9001: 2015

ms bandaaceh | Tanggal 30 November, 2017 | Jam 2:35 am | Kategori Berita,Uncategorized | Jumlah Pembaca : 128 Pembaca

Senin, 6 Februari 2016, Sekretaris Ditjen Badan Beradilan Agama Tukiran S.H., M.M. dan Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Peradilan Agama Dr. H. M. Fauzan, S.H., M.H. memberikan penghargaan kepada 50 pengadilan agama yang telah bersertifikat ISO 9001: 2015 . acara pemberian penghargaan tersebut berlangsung di Hotel Santika Mega City Bekasi.

Mahkamah Syar’iyah Banda Aceh merupakan salah satu pengadilan agama dan merupakan satu-satunya Mahkamah Syar’iyah di Aceh yang menerima Penghargaan ISO 9001 :2015 tersebut, sertifikat penghargaan diterima langsung oleh Ketua MS Banda Aceh Drs. Misran, SH.,MH. selain memberikan penghargaan kepada pengadilan terpilih, Sekretaris Ditjen Badan Beradilan Agama juga membuka acara Rapat Koordinasi 2017, serta sosialisasi Perma Nomor 14 tahun 2016. Semoga keberadaan Mahkamah Syar’iyah Kelas 1-A Banda Aceh menjadi Pilot Project bagi Mahkamah Syar’iyah lainnya yang ada di Aceh, sebagaimana harapan Ketua Mahkamah Syar’iyah Aceh. Dibawah kepemimpinan Drs. Misran, SH.,MH. Mahkamah Syar’iyah Banda Aceh telah menunjukkan dedikasinya dalam mewujukan pelayanan terbaik untuk para pencari keadilan.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

FOTO PEGAWAI
  • Translate »