RAPAT EVALUASI KINERJA MS BANDA ACEH
ms bandaaceh | Tanggal 27 Juli, 2020 | Jam 4:22 am | Kategori Berita,Uncategorized | Jumlah Pembaca : 57 Pembaca
Banda Aceh, Jumat (24/7/2020), bertempat diruang rapat pimpinan, Sekretaris Mahkamah Syar’iyah Banda Aceh Drs. H. M. Yanto mengadakan rapat evaluasi kinerja. Rapat yang dimulai pada pukul 14.30 WIB tersebut dihadiri oleh Ketua, Kasub Bag PPIT, Kasub Bag Umum dan Keuangan, Kasub Bag Kepegawaian & Ortala, Bendahara serta seluruh Staf kesekretariatan Mahkamah Syar’iyah Banda Aceh.
Rapat tersebut diselenggarakan guna mengevaluasi tindak lanjut dari temuan rapat sebelumnya seperti SKP bulanan dan tahunan, buku panduan prilaku pegawai, renovasi ruang bermain anak dan ruang laktasi serta beberapa hal lainnya setiap Kasub Bag memaparkan sejauh mana tindakan yang dilakukan serta apa saja kendala yang didapatkan mengenai temuan tersebut.
Pertemuan ini diharapkan ada jalan keluar yang dapat ditempuh untuk menindak lanjuti temuan-temuan sebelumnya yang juga sebagai pendukung penerapan ZI bidang sarana dan prasarana di MS Banda Aceh.(Tim Redaksi).