DEKORASI PTSP DAN GEDUNG KANTOR DALAM RANGKA MENYAMBUT HUT RI DAN HUT MARI KE- 79 DI MAHKAMAH SYAR’IYAH BANDA ACEH.
ms bandaaceh | Tanggal 15 Agustus, 2024 | Jam 10:55 am | Kategori Berita | Jumlah Pembaca : 150 Pembaca
Bulan Agustus merupakan salah satu bulan yang sangat bersejarah bagi Bangsa Indonesia. Bagaimana tidak, di bulan Agustus tepatnya tanggal 17 Agustus 1945 Bangsa Indonesia menyatakan kemerdekaannya. Sejak saat itu, ketika bulan Agustus menghampiri kita, banyak masyarakat Indonesia yang menyambut kemerdekaan ini dengan suka cita untuk memperingati hari kemerdekaan Republik Inodenesia.
Dalam rangka menyambut peringatan HUT RI ke-79, Ketua Mahkamah Syar’iyah Banda Aceh Kelas 1 A menginstruksikan kepada seluruh pegawai untuk memakai pakaian dengan nuansa merah putih serta mempercantik dekorasi ruang kerja dan ruangan PTSP dengan nuansa merah putih. Berbagai ornamen merah putih menghiasi lobby kantor dan ruangan PTSP Mahkamah Syar’iyah Banda Aceh Kelas I A. Menambah semarak dan semangat merayakan kemerdekaan.

Dekorasi Merah putih ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa cinta tanah air, mengingat kembali jasa perjuangan para pahlawan yang telah berjuang dengan pengorbanan darah, menumbuhkan jiwa nasionalisme, memupuk rasa kebersamaan serta menambah semangat petugas PTSP dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat pencari keadilan.(penulis: NF) (edited: NI)