IKHLAS DALAM PELAKSANAAN TUGAS, BIMBINGAN MENTAL OLEH NURFAJRINA, S.H. - Mahkamah Syar'iyah Banda Aceh
Mahkamah Syar'iyah Banda Aceh
Selamat Datang di Website Mahkamah Syar'iyah Banda Aceh | Berkomitmen Untuk Mensukseskan Pembangunan Zona Integritas (ZI) Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM)

IKHLAS DALAM PELAKSANAAN TUGAS, BIMBINGAN MENTAL OLEH NURFAJRINA, S.H.

Kurniawan Widodo | Tanggal 15 Oktober, 2024 | Jam 10:05 am | Kategori Berita | Jumlah Pembaca : 230 Pembaca

Banda Aceh, Senin (14/10/2024) — Ikhlas adalah mengharap balasan kepada Allah SWT, lawannya Riya yaitu mengharap balasan kepada selain Allah. Ada 3 katagori ikhlas yang pertama kita dalam bekerja atau beramal mengharap dunia kepada Allah, misalnya sedekah dengan harapan agar Allah perbanyak rezeki kita, atau agar Allah sembuhkan penyakit. Katagori kedua dalam beramal kita mengharap masuk syurga dan dijauhkan dari neraka, katagori ketiga dalam beramal atau bekerja yang diharapkan adalah ridho Allah, yang kita harapkan senangnya Allah dengan pekerjaan kita.

Ada satu ungkapan bahwa tubuh kita baru bernilai jika ada ruh didalamnya, tubuh yang telah diisi ruh baru bernilai jika ada amal didalamnya, tubuh yang telah ada ruh dan yang ada amal baru bernilai jika ada ikhlas didalamnya. Artinya kita yang telah melakukan amal baru bernilai jika amal yang kita lakukan ikhlas karena niat mengharap balasan dari Allah SWT.

Salah satu keunikan ikhlas adalah bisa merubah pekerjaan yang mubah menjadi pekerjaan yang bernilai ibadah yang tentunya dicatat sebagai amal kebaikan yang akan memperberat timbangan amal kebaikan sebagai modal kita untuk memasuki syurga di akhirat kelak.

Selanjutnya mari kita terapkan nilai ikhlas ini dalam pelaksanaan tugas kita sehari-hari yaitu dengan cara kita niatkan setiap pekerjaan yang kita lakukan untuk mendapatkan balasan dari Allah SWT. Kita yang bertugas di meja PTSP ketika datang masyarakat yang mengalami permasalahan dalam rumah tangga kita layani dengan senyuman, karena senyum adalah ibadah, kita juga layani dengan ramah, kita dengan harapan sebagai modal kita untuk masuk syurga. Demikian juga ketika kita senam, saat kita niatkan dengan senam ini semoga badan kuat dan dan sehat sehingga kuat melakukan sholat, kita dapat ruku’ dan sujud dengan sempurna. Demikian juga pekerjaan lainnya mari kita niatkan dalam rangka beribadah kepada Allah, sehingga setiap pekerjaan yang kita lakukan sebagai seorang ASN di Mahkamah Syariah Banda Aceh menjadi pekerjaan yang bernilai ibadah di sisi Allah SWT. (NF)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

FOTO PEGAWAI
  • Translate »