PIMPINAN MAHKAMAH SYAR`IYAH BANDA ACEH KELAS IA MENJAMU KETUA PN BANDA ACEH KELAS IA - Mahkamah Syar'iyah Banda Aceh
Mahkamah Syar'iyah Banda Aceh
Selamat Datang di Website Mahkamah Syar'iyah Banda Aceh | Berkomitmen Untuk Mensukseskan Pembangunan Zona Integritas (ZI) Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM)

PIMPINAN MAHKAMAH SYAR`IYAH BANDA ACEH KELAS IA MENJAMU KETUA PN BANDA ACEH KELAS IA

ms bandaaceh | Tanggal 31 Juli, 2024 | Jam 2:55 pm | Kategori Berita | Jumlah Pembaca : 134 Pembaca

MS Banda Aceh | Senin Tanggal 29 Juli 2024 menjadi hari yang sangat berkah bagi Mahkamah Syar`iyah Banda Aceh, betapa tidak dua pimpinan Pengadilan Negeri dan Mahkamah Syar`iyah membangun dialog di ruangan Ketua Ibu Dr. Hj. Sakwanah, S.Ag., S.H., M.H. Sebagaimana kita ketahui Ketua PN yang baru saja dilantik Bapak Dr.Teuku Syarafi, S.H.,M.H. melakukan kunjungan perdana ke Mahkamah Syar`iyah Banda Aceh. Sebagai satuan kerja yang berada dalam satu atap MARI yang menjadi lembaga Yudikatif tentu silaturahmi ini menjadi sebuah energy untuk terus membangun komitmen bersama untuk terwujudnya keadilan yang agung di bumi serambih Mekkah khususnya Kutaraja.

Kehadiran Ketua Pengadilan Negeri di Mahkamah Syar`iyah Banda Aceh menjadi tamu yang sangat istimewa mengawali minggu pertama kerja di akhir bulan Juli. Mengingat Agustus akan menjelang, dan di bulan tersebut akan ada hari-hari istimewa di lembaga kita yaitu memeperingati hari ulang tahun MARI. Terlihat komunikasi 2 elit Ketua yang didampingi oleh Wakil Ketua Fauziati, S.Ag, M.Ag dan Panitera Ratna Juita, S.Ag., S.H., M.H. pertemuan tersebut sangat cair, penuh dengan canda tawa mengambarkan sebuah keluarga peradilan yang penuh optimisme untuk lahirnya keadilan bagi semua. Banda Aceh sebagai miniatur Aceh tentu harus menampilkan peranan yang lebih signifikan dibandingkan daerah lain. Dan tentu semuanya akan diawali dari seringnya kita membangun komunikasi dan dialog seperti hari ini.

Ketua Mahkamah Syar`iyah Banda Aceh Dr. Hj. Sakwanah, S.Ag., S.H., M.H, setelah hari ini akan menagendakan pertemuan balasan ke Pengeadilan Negeri untuk mempertajam apa yang telah terbangun selama ini. Semoga komunikasi dan silaturahmi ini dapat memperkecil problem antar lembaga dan ini bisa menularkan virus positif diantara Hakim dan ASN di dua satker tersebut. Demikian (FR)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Komentar

  1. Sakwanah berkata:

    Alhamdulillaah..
    Tetap bersinergi dengan PN

FOTO PEGAWAI
  • Translate »